Minggu, 24 Desember 2017

Nyantai di Taman Pantai Berkas Bengkulu Yuk!

Seperti biasa tanggal 22 Desember selalu diperingati sebagai hari ibu atau mother’s day. Yap, sosial media penuh foto para ibu, emak, umi, bunda, mama, mami, de el el lengkap dengan tulisan-tulisan cinta yang begitu menyentuh. Padahal, tidak semua ibu, emak, umi, bunda, mama, mami, de el el itu punya akun sosmed. Jadi, mereka tidak tahu apa isi surat-surat cinta tersebut. Yahhh.....
Akhir-akhir ini saya memang agak sok sibuk. Pulang ke rumah kadang sudah  hampir magrib. Sudah kelelahan setelah seharian berada di luar rumah. Kalau sudah di rumah ya pinginnya leyeh-leyeh aja. Jadi, boro-boro bikin surat cinta.
Sebetulnya everyday is mother’s day. Selalu ada cinta untuk ibu di setiap detiknya. hari ini, kebetulan saja sih bertepatan dengan mother’s day ,saya sengaja pulang agak cepat karena ingin  mengajak ibu keluar rumah untuk sekedar makan atau menikmati udara segar di pinggir pantai. Alhasil, ajakan teman-teman untuk halan-halan saya tolak. Setelah saya pikir, halan-halan bareng teman lebih banyak daripada halan-halan bareng ibu. 
Oke sebelum OOT, saya akan mengulas tentang sebuah taman yang baru di Bengkulu. Yoi, Taman Pantai Berkas. 

Memang akhir-akhir kota Bengkulu semakin dipercantik. Fasilitas-fasilitas umum yang sudah tidak terurus dipugar kembali. Mantap! (ya, iya dong, kan mau menyongsong #wonderfulbengkulu2020).

tulisanya masih dalam proses penyelesaian
Tempat-tempat kongkow baru pun banyak diciptakan. Ya, maklum saja. Walaupun Bengkulu tergolong kota kecil tetapi mobilitas masyarakatnya cukup tinggi juga. Jadi, ya perlulah tempat-tempat kongkow untuk melepas penat setelah disibukan dengan urusan pekerjaan.
Seperti yang satu ini, Taman Pantai Berkas. Tempat yang menjadi hits di instagram. Katanya kalau belum ke sana belum jadi #hitzbengkulu. Nian apo? Kecek kito...
Taman Pantai Berkas terletak di sepanjang daerah Pantai Panjang.  Pantai ini dinamakan Pantai Panjang karena memiliki panjang 7 KM. Nah, di sepanjang 7 KM itu terdapat pantai-pantai dengan naman yang berebeda-beda. Ada Pantai Jakat, Pantai Pasir Putih, Pantai Tapak Paderi, Pantai Kualo, de el el. Yang jelas pantainya bagus-bagus. Kalau berkunjung ke Bengkulu wajib mandi pantai ya!
kalau lelah keliling, boleh duduk dulu di sini
Kembali ke laptop. Sesuai dengan namanya, Taman Pantai Berkas  terletak di kawasan Pantai Berkas.
Sore itu, selepas ashar saya mengunjungi taman hits tersebut. Dari rumah ke pantai hanya 15 menit. Gas tipis saja. Cukup dekat memang.
Setiba di pantai saya langsung mencari Taman Pantai Berkas. Kebetulan saya belum pernah ke sini. Tetapi saya mengetahui letak daerah Berkas.
Sekitar setengah 5 saya tiba di Taman Pantai Berkas. Masyarakat Bengkulu sudah ramai di sana. Kami langsung saja ikut meramaikan keramaian yang sudah ada. 
Asyik memang bersantai di sini. Hal-hal ini tampaknya yang taman ini menjadi favorit. 

Spot foto yang menarik
Di sini terdapat spot foto yang menarik, yaitu jembatan berliku yang dilengkapi oleh pagar di sisi kiri dan kananya (untuk menjaga keamanan). Banyak sekali masyarakat yang berfoto di sini, khususnya anak muda.  

Tersedia tempat bermain anak
Para orangtua senang berwisata di taman ini karena di sini terdapat beberapa wahana permainan anak-anak. Di sekelilingnya juga tedapat kursi-kursi santai. Tak jauh dari tempat ini, terdapat para penjual makanan ringan seperti bakso bakar, pempek panggang, aneka seafood goreng, rujak, es kelapa, de el el. Jadi ayah-bunda dapat menemani anak-anak bermain sambil menikmati kuliner khas pantai. Sedap!


Arena skateboard

Ini area favorit anak muda. Nah, kamu yang hobi skateboard boleh unjuk gigi di sini. Aksi kamu di atas papan skateboard akan disaksikan puluhan bahkan ratusan pasang mata. So, persiapkan penampilan terbaikmu.


Fasilitas yang ada di taman
Area Parkir
Area parkir cukup luas dan insya Allah aman.
Toilet umum
Ada toilet umum di bagian depan. Tetapi saya lupa mengambil fotonya.
Kotak sampah
Kotak sampah 3 warna untuk memisahkan jenis sampai organik, anorganik, dan sampah plastik. Kotak sampah ini diletakkan di setiap sudut. Cukup banyak. Jadi tidak ada alasan untuk membuang sampah sembarangan ya. Jagalah selalu kebersihan. Annazopatu minal iman, kebersihan itu sebagian dari iman.


       Taman rumput
Tanah berumput hijau cukup luas. Dapat dijadikan tempat diskusi. Cukup menggelar tikar/karpet. Kalian bisa santai.


Terdapat tulisan Taman Pantai Berkas. Jika berkunjung ke sini belum lengkap rasanya belum berfoto di sini.
sebelum pulang jangan lupa foto di sini ya
Nah, tempat ini cocok untuk berlibur bersama keluarga atau berkumpul dengan teman-teman (teman bermain, teman pengajian, teman komunitas/organisasi, de el el).
In the end, selamat ber-happy-enjoy di Taman Pantai Berkas ya. Jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan dan fasilitas yang tersedia. Jadilah pengunjung yang cerdas.

PLEASE YA JANGAN BUANG SAMPAH SEMBARANGAN......
  

10 komentar:

  1. Bengkulu. Udah lama banget nih masuk list buat didatengin tapi belum kesampaian aja nih. Asyik yaaa, makin dipercantik kotanya.

    BalasHapus
  2. Wah tamannya asyik banget apalagi ada tempat skateboardnya.

    BalasHapus
  3. Wah ada skateboardnya.. dari dulu pingin keliling bengkulu .. tapi belum kesampaian.. nunggu tiket murah.. heheh

    BalasHapus
  4. Wah sayangnya jauh dari rumahku.. Kl deket mah udah langsung cus, hhh

    BalasHapus
  5. Lengkap sekaki fasilitasnya, jd kl punya anak ABG dan anak kecil bisa diajak kesanaaa semuaa, ada tempat bermainnya sendiri2 yaa

    BalasHapus
  6. Saia pernah sekali ke Bengkulu, tapi ke pantainya cuman ke Pantai Panjang saja, sambil menunggu senja...(halah ;p)

    BalasHapus
  7. enak kayaknya ajak keluarga kemari ya

    BalasHapus
  8. Waaah, waktu ke Bengkulu belum ada Taman ini kayaknya, jadi nggak bisa popotoan deh. Apa ke sana lagi aja ya

    BalasHapus
  9. Belum pernah ke Bengkulu. Pengen kapan-kapan jalan ke sana. Makasih banyak infonya. Bisa jadi referensi tempat kongkow nih. Hehe

    BalasHapus

Terima Kasih Sudah Meninggalkan Komentar. Mohon tidak meninggalkan link hidup 😊